Rabu, Desember 23, 2009

CARA MEMBUAT SETUP MACARONI

Setup Makaroni



hari ini piket masak untuk dinner... ditugasin masak setup macaroni... padahal selama ini lom pernah masakan makanan yang kayak gitu... he em... tapi inne kan bukan type akhwat yang mudah putus asa.... so maju yukz....
search di mbah google ajalah... apa susahnya men.... 

Bahan:
1 kaleng (175 g) sosis sapi kalengan, tiriskan, iris tipis
1 L susu cair
1 sdm minyak sayur
1 sdm peterseli iris
1/2 sdt garam
1/2 sdt gula pasir
150 g mentega tawar
225 g makaroni bentuk panjang, patahkan menjadi 3 bagian
250 g daging asap, potong ukuran 1 x 1cm
250 g fillet dada ayam, potong dadu 1 cm
250 g keju cheddar, parut
3/4 sdt merica bubuk
3/4 sdt pala bubuk
5 sdm margarin
500 ml kaldu ayam
6 butir bawang merah, iris tipis
6 siung bawang putih, iris tipis

Cara membuat:
1. Didihkan air bersama minyak sayur, rebus makaroni hingga al dente*), angkat, tiriskan. Sisihkan.
2. Panaskan mentega dan margarin, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
3. Masukkan ayam, aduk hingga berubah warna dan matang.
4. Tuangi susu cair dan kaldu, didihkan.
5. Bubuhi garam, merica, pala bubuk, dan gula pasir, aduk rata.
6. Masukkan sosis dan daging asap. Aduk rata.
7. Masukkan makaroni, aduk rata, angkat.
8. Tambahkan keju parut dan peterseli, aduk rata.
9. Sajikan hangat segera.

Untuk 6 porsi

*) Al dente: Tingkat kematangan dalam proses memasak pasta. Pasta diangkat dan ditiriskan dari air rebusannya setelah 3/4 matang atau tidak terlalu empuk, sehingga saat matang masih terasa renyahnya.

sumber : femina@online

Tidak ada komentar: